Baju robot yang dapat membuat kita lebih kuat dan berjalan seperti laba-laba raksasa

Apabila anda sudah membaca mengenai XOS Exoskeleton, HAL-5, dan HULC (ketiganya dapat anda baca dalam blog ini ), maka anda pasti sudah tidak asing lagi dengan yang namanya Exoskeleton.

Exoskeleton kali ini berbeda dengan exoskeleton lain yang telah saya bahas sebelumnya. Jika XOS Exoskeleton, HAL-5, dan HULC berbentuk seperti pakaian yang pas dengan tubuh kita, maka exoskeleton kali ini berbentuk seperti laba-laba raksasa dengan kita sebagai pusatnya. Exoskeleton ini memiliki otot karet yang akan mengkerut ketika berkontraksi, dan mengembang ketika berelaksasi, persis seperti manusia. Hanya saja bedanya otot exoskeleton ini jauh lebih kuat dari milik kita. O iya, satu hal lagi yang membedakan exoskeleton ini dari exoskeleton sebelumnya adalah bahwa, exoskeleton ini tidak diciptakan untuk militer, dan juga bukan untuk membantu manusia dalam kehidupan sehari-hari, melainkan untuk pertunjukan seni koreografi.





Exoskeleton, atau Robot, ini telah diprogram sedemikian rupa, sehingga kedua kaki kita dapat mengontrol gerakan ke enam kaki laba-laba raksasa ini. Robot ini bergerak dengan cara membaca pergerakan otot-otot kita sebagai impuls, dan kemudian mengubah impuls tadi menjadi gerakan yang lebih kuat oleh kaki-kaki robot ini. Sehingga apabila kita menggerakan kaki kanan kita, maka kaki-kaki robot yang berhubungan dengan kaki kanan kita juga akan bergerak, demikian juga dengan kaki kiri. Apabila kita melakukan gerakan berjalan dalam Exoskeleton ini, maka laba-laba raksasa ini juga akan berjalan, tentu saja dengan tenaga yang jauh lebih kuat, demikian juga apabila kita berlari, maka laba-laba ini juga akan berlari lebih cepat dan kuat.



Dengan konsep exoskeleton seperti yang digunakan pada robot ini, saya rasa tidak mustahil apabila di masa depan nanti kita dapat membuat robot yang berukuran sangat besar (Gundam, Patlabor, Evangelion, dsb), namun mudah pengendaliannya. Dengan konsep ini, kita hanya perlu melakukan gerakan-gerakan seperti biasa (berjalan, berlari, memukul, melompat, menggenggam, dsb) yang akan dibaca sebagai impuls, dan diterjemahkan menjadi gerakan yang akan dilakukan oleh robot.

Hmmm..kira-kira saya masih hidup tidak ya ketika masa itu datang ? saya ingin sekali menyaksikan robot-robot raksasa berjalan di muka bumi. Seperti yang sering kita saksikan di anime-anime Jepang (^_^).



Postingan populer dari blog ini

Sejarah Facebook

DimP. Kendalikan jalannya video dengan menggerakkan objek di dalam video tersebut

Bagaimana cara mendapatkan Bitcoin? (2)